12/26/12

Rindu

Kadang orang terlihat freak ketika jatuh cinta.
Baru saja bertemu, sudah rindu lagi.
Kadang yang dirindukan bukan kehadirannya, tapi percakapannya.
Kadang yang dirindukan bukan kehadirannya, namun senyumnya, biarpun mungkin senyum itu bukan karena kita.
Kadang yang dirindukan bukan kehadirannya, namun saat kami saling berpandangan, walaupun saat kita sama-sama sadar saling bertatapan dan langsung membuang muka.
Kadang yang dirindukan bukan kehadirannya, namun saat kami mencoba untuk membuka percakapan, sama-sama tak punya bahan obrolan namun berusaha untuk tetap saling bercakap-cakap.
Kadang yang dirindukan adalah kehadirannya.
Namun terkadang, kita tak tahu apa yang kita rindukan dari dia, kita hanya merasakan rindu.